Universitas Pendidikan Indonesia Membuka Pendaftaran Calon Anggota MWA dari Unsur Tenaga Kependidikan UPI Periode 2025-2030

Nomor: 8/UN40.SU.4/HM.01.00/2024
Hari/Tanggal: Senin, 7 Oktober 2024

Tim Penjaringan Calon Anggota Majelis Wali Amanat Universitas Pendidikan Indonesia (MWA UPI) dari Tenaga Kependidikan UPI Periode 2025-2030 dengan nomor surat B-380/UN40.SA/TP.00.03/2024 membuka pendaftaran untuk menjadi Calon Anggota MWA UPI dari unsur Tenaga Kependidikan UPI.

Kriteria utama Calon Anggota MWA UPI dari unsur Tenaga Kependidikan UPI Periode 2025-2030 yaitu  (a) telah menjadi pegawai di UPI paling sedikit 10 tahun; (b) berpendidikan paling rendah magister (S2); (c) memiliki pengalaman memimpin unit paling rendah setingkat kepala subbagian/kepala seksi; (d) memiliki pengetahuan tentang perguruan tinggi negeri badan hukum;(e) memahami Statuta UPI dan Peraturan MWA; (f) memiliki integritas serta komitmen yang tinggi untuk kemajuan UPI; dan (h) diketahui pimpinan unit kerja yang bersangkutan.